Smartphone Murah Android One Tak Lama Lagi Muncul, Cek Spek dan Harganya di Sini

Smartphone Murah Android One Tak Lama Lagi Muncul, Cek Spek dan Harganya di Sini

Google telah menyiapkan versi spesial bernama Android One yang merupakan racikan ponsel hardware dengan harga sangat terjangkau namun dengan spesifikasi tergolong memadai dan sepertinya tak lama lagi, mungkin hari ini kita akan melihat kemunculan ponsel-ponsel tersebut dari pabrikan India bernama Micromax, Spice maupun Carbonn.
Ketiga produsen ponsel ini telah menampilkan teaser maupun sempat menampilkan informasi spesifikasi Android One sekilas.
Flipkart, situs e-commerce India sempat menampilkan ponsel dari Spice bernama Spice Dream UNO  yang memiliki spesifikasi layar 4.5 inch, 854 x 480 pixel, 1GB RAM, 4GB storage, a 1.3 GHz MediaTek quad-core processor, microSD card reader, kamera belakang 5MP dengan flash, serta kamera depan 2MP front camera, plus dual-SIM support. Spice Dream UNO memiliki baterai 1700mAH yang berjalan di atas OS Google Android 4.4.4 KitKat dengan harga kurang lebih 115 USD saja atau sekitar 1.36 jutaan rupiah!


Walau kami tidak memperoleh bocoran spesifikasi dari Karbonn maupun Micromax, tapi kami percaya spesifikasi dan harga yang ditawarkan tidak akan jauh berbeda karena ada semacam standarisasi Android One untuk hal spesifikasi maupun harga yang ditawarkan.


1 comment