Cara Ampuh Atasi Blackberry Yang Nuked (Macet Saat Loading BB)

Cara Ampuh Atasi Blackberry Yang Nuked (Macet Saat Loading BB)

Anda tahu blackberry nuked? Sebelum kita membahas lebih jauh tentang ini, mungkin anda perlu tahu apa itu nuked. Nuked adalah gejala BlackBerry kita secara terus menerus mengalami proses 'booting' secara berulang-ulang. Sehingga tidak kesempatan kita untuk lakukan proses 'wipe' atau 'reload firmware' ke BlackBerry. Sebab sebelum kita sempat untuk 'reload' BlackBerry sudah reboot (looping).


Untuk memastikan apakah Blackberry anda sudah masuk ke dalam mode nuked atau bukan, coba anda tunggu dulu hingga 15 Menit, karena beberapa Blackberry ketika pertama kali dilakukan instalasi OS agak lama booting nya.



Setelah memang sudah dipastikan nyangkut dan tidak bergerak lagi hingga batrai habis, jangan panik dulu. Anda masih bisa menyelamatkan Blackberry anda dengan langkah-langkah yang cukup mudah.




Apa yang menyebabkan Nuked pada Smartphone Blackberry?

Normatifnya hal ini terjadi akibat OS yang tidak stabil karena terdapat file yang hilang atau tidak lengkap. File hilang biasanya dikarenakan aplikasi pihak ketiga yang tidak kompatibel atau konflik. Biasanya BlackBerry ketika dinyalakan LED menyala, setelah itu berjalan sesaat dengan jam pasir dan mati kemudian nyala lagi. Atau juga biasanya disebabkan mati lampu atau matinya PC/laptop saat sedang melakukan instal ulang OS.



Lalu, bagaimana cara mengatasi Blackberry yang terkena nuked? 

Berikut adalah beberapa cara ampuh untuk mengatasi Blackberry yang terkena nuked, cara pertama saya kutip dari Tweet-nya @BBFreakz, sedangkan cara kedua dan ketiga saya kutip dari laman Forum Dukungan Blackberry. Semoga bermanfaat, berikut adalah tutorial lengkapnya:


Cara pertama:

  1. Nuked biasa disebabkan, terputusnya proses instal ulang OS dipertengahan, menyebabkan BB mati & hanya LED-nya saja yang menyala.
  2. Hal yang harus dilakukan pertama adalah cabut Blackberry dari PC atau Laptop.
  3. Lepaskan batrai, sim card, dan media card.
  4. Sebelum melanjutkan, harus dipastikan kamu paham cara instal ulang OS.
  5. Dari PC masuk ke Command Prompt (M-S DOS prompt).
  6. Jika krg paham step nomor lima, masuk saja ke explore -> C - Program files - Common Files - Reasearch in motion - apploader.
  7. Klik loader.exe (pastikan kondisi BB tidak terhubung dengan PC atau Laptop).
  8. Hubungkan PC & BB, dengan kondisi batrai yang tidak terpasang, lalu perhatikan layar PC "application loader wizard" <- perhatikan.
  9. Saat Connection COM1 menganti ke USB-PIN:UNKNOWN, segeralah kamu klik "Next" dan langsung pasangkan batrai pada BB.
  10. Setelah itu akan masuk ke tools box berikutnya, lanjutkan seperti install ulang biasa, pilih app yang ingin di input ke BB.
  11. Lanjutkan cara instalasi OS Blacberry seperti biasa, dan selesai. Penyakit nuked BB anda sudah sembuh.



Atau bisa juga dengan cara kedua:

  1. Download Flasher BlackBerry disini : Download Flasher
  2. Setelah itu extract Flasher ke Desktop PC anda
  3. Sambungkan Device yg Nuked atau Bricked ke PC melalui kabel data. (untuk yg restart berulang2 sambungkanDevice tanpa Battery sampai masuk ke loader baru pasang kembali)
  4. Jalankan Flasher dengan cara klik 2x Flashernya
  5. Tunggu sampai Loader OS muncul (pastikan anda sudah menginstall OS yg ingin di load ke Device yg sekarat)
  6. Centang applikasi sesuai kebutuhan (seperti load OS biasa)
  7. Next saja seperti upgrade OS biasa



Atau juga dengan cara ketiga:


  1. Install OS yg akan diflash ulang ke BB (jgn lupa menghapus file vendor.xml (biasanya ada di c:\program files\common files\research in motion\apploader)
  2. Jalankan dulu Loader.exe (lokasinya sama seperti vendor.xml diatas) sampai muncul windownya yg ada kolom PIN, letakkan kursor mouse pada posisi tombol "Next"
  3. Pastikan BB dalam keadaan off dan batre tidak terpasang (tapi letakkan di tempat yg dekat supaya bisa segera dipasang begitu proses flashing berhasil dimulai)
  4. Konek BB ke kabel data yg terhubung ke PC/Lappie
  5. Perhatikan window loader, begitu muncul tulisan pin segera tekan tombol next (jangan khawatir bila gagal, prosesnya bisa diulang dengan mencabut BB dan kemudian konek kembali ke kabel data)
  6. Begitu proses flashing berhasil dimulai, segera pasang batre dan covernya karena segera setelah flashing selesai BB akan restart jadi kalau tidak dipasang batrenya otomatis gagal.

15 comments

  1. makasih udah berkunjung maaf telat balas

    ReplyDelete
  2. berapa lama proses restarting setelah instaling? hampir 1 jam kok belum selesai. Apakah kabel data boleh dicabut.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa jadi memakan waktu lama tergantung pada kerusakan dan device,, karena proses repair disesuaikan dengan device itu sendiri,, selama proses jangan cabut kabel

      Delete
  3. Jangan cabut kabel apakah agar hp tidak kehilangan power saat booting gan?

    ReplyDelete
  4. respon gan :)
    bbm dakota ane saat flashing driver kebaca hanya 5 detik saja :(
    mohon bantuanya mas

    ReplyDelete
  5. Coba lepaskan semua usb termasuk memory card..lalu ulang lagi

    ReplyDelete
  6. Mohon bantuannya min
    Bb dakota saya kena wipe, tapi mulai gk ada tanda % prosew wqpingnya ,jadi layar cuman putih aja hingga 1jam lebih, trus aku cpot batre tetap aja setelah loading bb putih lagi layarnya hingga saat in
    Minta solusinya min

    ReplyDelete
  7. Pake bb desktop manager donlot ulang osnya lalu install total.itu di sebabkan karna ada file yang korup

    ReplyDelete
  8. Punya saya saat tengah2 proses selalu gagal,, hp putus sendiri dr pc dan mencoba restart sendiri,, alhasil tetap di red led--jam pasir--mati--red led.. begitu terus dan di app flashernya "retry" atau "reconect JVM"
    Ada solusi? Atau kemungkinan hardware?

    ReplyDelete
  9. Mau dapetin bonus 50k di hari natal dan tahun baru gabung sekarang juga di www.donacobet.com agen poker online terpercaya yang menyediakan game komplite untuk kamu
    Poker Online Terpercaya
    Daftar Donacopoker
    Donaco Poker
    judi kartu online
    BBM : DC31E2B0
    LINE : Donaco.poker
    WHATSAPP : +6281333555662

    ReplyDelete
  10. gan, untuk apploader nya ini perlu di install lagi atau gimana? di program files saya saya ga ada apploader nya gan. mohon bantuannya

    ReplyDelete
  11. Wah terima kasih atas informasinya ya kak!

    kami juga punya artikel sejenis untuk sharing informasi,

    https://bangamingadget.com/cara-mengatasi-macbook-gagal-booting-folder-tanda-tanya-melalui-mode-recovery/

    yuk sharing ilmuu

    Terima Kasih

    ReplyDelete