PONSEL WINDOWS 10 HP ELITE X3 SUDAH BISA DIPESAN
Bagi Anda yang anti-mainstream, tidak ingin ikut arus iOS ataupun Android, ponsel Windows 10 baru hari Hewlett-Packard (HP) bisa Anda pertimbangkan.
Direncanakan rilis bulan Agustus/September mendatang, HP Elite X3 saat ini telah bisa mulai dipesan. Namun perlu dicatat pemesanan yang dimulai hari ini baru berlaku untuk pengguna di wilayah Swedia. Diharapkan dalam waktu dekat pre-order Elite X3 bakal dibuka di negara lain, termasuk untuk pengguna di wilayah Asia.
Di Swedia, ponsel Windows 10 HP Elite X3 dijual seharga $1000, sudah termasuk pajak. Harga ini tentunya cukup tinggi karena jika dikonvesi ke Rupiah mencapai Rp 13 jutaan, bahkan lebih. Namun umumnya harga gadget untuk pasar Eropa memang cukup tinggi dan ketika produk serupa dirilis di Asia, harganya akan lebih murah. Di AS, HP Elite X3 disebut bakal dipasarkan di kisaran harga $800 atau sekitar Rp 10 jutaan.
Untuk pemesanan HP Elite X3 hari ini, produk akan dikirim pada tanggal 22-29 Juli. Artinya, pemesan baru akan bisa menerima HP Elite X3 sekitar awal Agustus 2016.
keren ya smartphonenya harganya juga keren hehe...
ReplyDeletesolder listrik